Hari Ini, Dirut PLN Cek Kondisi Listrik NTB
Senin, 05 Juli 2010 – 08:15 WIB

Hari Ini, Dirut PLN Cek Kondisi Listrik NTB
Rombongan PLN yang akan didampingi dari PLN Wilayah NTB akan meninjau pembangkit listrik yang ada di Bima, termasuk melihat mesin sewa yang didatangkan. Dari Bima, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke Sumbawa.Di sini PLN juga akan melihat kondisi listrik. Barulah pada hari terakhir, Dahlan Iskan dan rombongan akan meninjau ke Lombok, termasuk melihat kondisi PLTD di Trawangan dan PLTU Jeranjang.
Baca Juga:
‘’Kunjungan ini juga untuk melihat progres yang dilakukan PLN Wilayah NTB untuk mengatasi krisis,’’ kata Akbar. Untuk diketahui, sebelumnya NTB kekurangan daya hingga 40 MW. Untuk mengatasi ini, PLN Wilayah NTB mendatangkan mesin sewa. Penyewaan dilakukan selama setahun. Informasinya biaya sewa dan bahan bakar selama penyewaan tersebut mencapai Rp 600 miliar lebih.
Dengan teratasinya persoalan klasik yakni pemadaman bergilir per 1 Juli lalu, bukan berarti masalah yang dihadapi BUMN ini tuntas. Deretan nama masyarakat yang masuk daftar tunggu masih sangat panjang. Menariknya, ini tidak hanya terjadi di pelosok desa, di Kota Mataram sebagai ibukota provinsi pun masih banyak warga yang terpaksa nyantol dari tetangga.
’’Saya mendaftar sudah lima tahun, yakni tanggal 31 Agustus 2005, ketika PLN membuka pendaftaran baru. Tapi sampai hari ini belum juga terlayani,’’ kata salah satu wartawan Lombok Post, Sarwon Al Khan. Karena itu, sejak menempati rumahnya di wilayah Kelurahan Pagutan Timur pada 2005 lalu, Sarwon mengandalkan hasil cantolan dari tetangga. ’’Mau apalagi" PLN selama ini kan berdalih kekurangan daya,’’ ujarnya. (fat)
MATARAM – Hari ini hingga dua hari kedepan (5-7) Direktur Utama (Dirut) PT PLN (Persero) Dahlan Iskan akan melihat kondisi listrik di NTB.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi