Hari Ini, Gas Industri Akan Mengalir Normal di Sumut
jpnn.com, JAKARTA - Setelah mengalami gangguan distribusi, kini pasokan gas industri di Sumatera Utara yang sempat terganggu beberapa pekan lalu akan mulai normal kembali mulai hari ini, Jumat (29/12). Hal tersebut terungkap dalam hasil pertemuan DPD RI, yang diwakili Ketua Komite II Parlindungan Purba, dengan SKK Migas diwakili Kepala Divisi MMG Waras Budi Santoso, di ruang Pimpinan DPD RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta (28/12).
Pertemuan Forum Grup Diskusi (FGD) yang bertajuk ‘Permasalahan Ketersediaan Pasokan Gas di DPD RI” itu juga dihadiri sejumlah pihak di antaranya Ditjen Migas Kementerian ESDM Budiyantono, Presiden Direktur PT. Pertamina Gas Suko Hartono, Corporate Secretary PT. PGN Heri Yusuf, Dirut PT. Perta Arun Gas Budiyana, Hilmi sebagai perwakilan PT. Kawasan Industri Medan (KIM), Direktur PT. Juishin Anwar Panggabean, dan Pusat Kajian Daerah DPD RI.
Parlindungan Purba mengatakan di Sumut saat ini mengalami pengurangan pasokan gas yang berdampak kepada sektor industri, terutama di wilayah Kawasan Industri Medan (KIM) II. Akibatnya banyak ratusan pekerja pabrik yang terancam dirumahkan. Oleh karena itu dirinya meminta agar pemerintah untuk segera mengatasi permasalahan gas di Sumut.
“DPD RI meminta kepada pemerintah melalui Kementerian ESDM dan operator gas agar pasokan gas di wilayah Sumatera Utara kembali normal mulai tanggal 29 Desember 2017,” tegasnya.
Parlindungan juga berharap terkait penanganan masalah gas di Sumatera Utara dilakukan melalui koordinasi yang terintegrasi antar lembaga/instansi terkait. Tujuannya agar kedepannya pengelolaan gas di Sumatera utara tidak kembali bermasalah. Dirinya menyarankan agar pemerintah harus memiliki masterplan energi gas di Sumut sehingga kejadian seperti ini tidak terulang lagi.
“Pemerintah harus menyiapkan masterplan gas industri di Sumatera Utara dengan melibatkan semua stakeholder terkait khususnya Pertamina Gas dan PGN," kata Parlindungan Purba.
Untuk segera dapat menyelesaikan permasalahan gas di Sumatera Utara, Parlindungan akan mengadakan pertemuan di PT. Perta Arun Gas Aceh untuk mengetahui perkembangan aliran gas untuk Sumatera Utara.
Sementara itu, Direktur Pembinaan Program Migas Kementerian ESDM, Budiyantono menjelaskan masalah kelangkaan gas ini bukan hanya di Kementerian ESDM namun kementerian dan lembaga terkait serta industri pengguna. “Karena bagaimanapun kita harus melihat dari penggunanya juga,” jelasnya.
Parlindungan mengatakan di Sumut saat ini mengalami pengurangan pasokan gas yang berdampak kepada sektor industri, terutama di wilayah Kawasan Industri Medan II
- Senator Filep Wamafma Mengapresiasi Kemendikbud Tetap Jalankan Program Beasiswa PIP dan KIP Kuliah
- Anggota DPD RI Lia Istifhama Mengapresiasi Kejagung Tindak Tiga Hakim Terduga Terima Suap
- Dukung Indonesia Gabung BRICS, Sultan: Ekonomi Indonesia Perlu Tumbuh 8 persen
- Ketua DPD RI Usulkan Lemhanas Memproduksi Film Bertema Cinta Tanah Air dan Patriotisme
- Filep Wamafma: Komite III DPD RI Siap Berkolaborasi dengan Pemerintah untuk Entaskan Kemiskinan Ekstrem
- Sultan Minta Pemerintah Memitigasi Potensi Permasalahan Pilkada Serentak 2024