Hari Ini Kapolri Pimpin Sertijab Wakapolri

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan memimpin serah terima jabatan (sertijab) Wakapolri dari Komisaris Jenderal Gatot Eddy Pramono kepada Komjen Agus Andrianto.
Upacara sertijab Wakapolri itu akan dilaksanakan pada Senin (3/7) siang di Rupatama Mabes Polri, Jakarta.
"Sertijab Wakapolri direncanakan pada hari ini Senin 3 Juli 2023 jam 13.00 WIB," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Hubungan Masyarakat Polri Brigjen Ahmad Ramadhan.
Komjen Agus sebelumnya menjabat sebagai Kabareskrim Polri. Jenderal bintang tiga itu kemudian ditunjuk Kapolri menjadi Wakapolri menggantikan Komjen Gatot Eddy Pramono yang memasuki masa pensiun pada 28 Juni.
Penunjukan Komjen Agus Andrianto yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Bareskrim Polri itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1339/VI/KEP./2023 tertanggal 24 Juni 2023.
Komjen Agus Andrianto merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1989.
Agus memiliki pengalaman di bidang reserse.
Agus pernah menjabat sebagai Wakapolda Sumatera Utara (Januari 2017-Agustus 2018).
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin sertijab Wakapolri dari Komjen Gatot Eddy Pramono kepada Komjen Agus Andrianto, Senin (3/7) siang.
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia