Hari ini, Ngamen Anti Korupsi Ada di Stasiun Bogor

jpnn.com - JAKARTA - Untuk ketiga kalinya kegiatan bertajuk 'Ngamen Anti Korupsi' bakal kembali digelar. Acara ini merupakan kerjasama antara PT KAI, PT KCJ, dan KPK. Bila sebelumnya acara serupa digelar di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota pada awal Mei mendatang.
Hari ini, Ngamen Anti Korupsi dilakukan di Stasiun Bogor, Jawa Barat. Kegiatan yang menghadirkan Orkes Moral Pancaran Sinar Petromaks (PSP) lewat sejumlah lagu. Melalui lirik-lirik lagu yang nyeleneh, pihaknya mengajak penumpang untuk memberantas korupsi dan praktik-praktik curang lainnya.
Direktur Utama PT KCJ M. Fadhila menyambut baik kegiatan sosialisasi anti korupsi ini lewat media musik dan hiburan.
"Ini bisa mengajak masyarakat, khususnya penumpang KRL untuk menjauhi bahkan memberantas korupsi atau praktik-praktik kotor lainnya," ujar Fadhila di Jakarta, Jumat (3/6).
Melalui kegiatan ini, sambung Fadhila, pihaknya juga melakukan sosialisasi terkait tata tertib dan ketentuan di KRL. "Tujuannya agar tercipta cara bertransportasi yang baik," harap Fadhila. (chi/jpnn)
JAKARTA - Untuk ketiga kalinya kegiatan bertajuk 'Ngamen Anti Korupsi' bakal kembali digelar. Acara ini merupakan kerjasama antara PT KAI,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengaku Sebagai Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Revelino Siap Tes DNA
- Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Kuasa Hukum Beri Penjelasan
- The Cottons Persembahkan Lentera, Lagu Kasih Sayang untuk Orang Terdekat
- Samuel Rizal Kerasukan saat Syuting Film Mangku Pocong
- Indra Bekti dan Aldila Jelita Kembali Ungkap Keinginan Pindah ke Australia
- Ardhito Pramono Jadi Special Guest Konser Boyce Avenue di Jakarta