Hari Ini PDIP Deklarasi Cagub DKI? Begini Kata Hasto
jpnn.com -
JAKARTA - Informasi yang menyebutkan DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta hari ini melakukan deklarasi pasangan calon untuk Pilkada 2017, ditepis oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.
"Hari ini belum ada deklarasi terkait Pilkada DKI," kata Hasto saat dikonfirmasi usai Upacara Pengibaran Merah Putih di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (17/8).
Namun demikian, Hasto menyebutkan bahwa komunikasi antara pengurus partai di DKI dengan beberapa kandidat maupun partai politik terus dilakukan.
"Memang secara intens partai terus berkomunikasi dan para calon yang namanya tersebut di media. Kami intens bangun komunikasi politik. Begitu juga dengan partai politik," jelasnya.
Soal kapan partainya menentukan sikap dan mengumumkan bakal calon yang diusung, Hasto menegaskan belum dalam waktu dekat.
"Kami terus berkoordinasi. Dalam momentum yang tepat kami akan umumkan, tapi belum dalam waktu dekat," tambahnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Informasi yang menyebutkan DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta hari ini melakukan deklarasi pasangan calon untuk Pilkada 2017, ditepis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah Buat PDIP, Puan Bereaksi Begini
- Puan Yakin PDIP Solid Meskipun Muncul Dinamika Jelang Kongres VI
- Politikus Senior PDIP Minta Presiden Prabowo Hentikan KPK Kriminalisasi Orang
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya