Hari Ini Pengumuman Pendaftaran PPPK 2024, Jumlah Honorer Tercecer 3 Juta?
"Saya menyampaikan laporan dari aspirasi yang saya terima, dari para tenaga honorer di seluruh Indonesia melalui link website haloJG.id/lapor, yang jumlahnya 3.000.389 tenaga honorer,” kata Junimart Girsang.
Junimart mengatakan hal itu saat rapat kerja Komisi II DPR RI bersama MenPANRB Azwar Anas, Pelaksana Tugas Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Haryomo Dwi Putranto dan Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Agus Pramusinto, Rabu (13/9/2023).
Junimart memperkirakan, total jumlah honorer sebanyak 5,3 juta, yakni 2,3 juta di database BKN ditambah 3 juta tercecer.
“Jadi, kalau 2,3 juta ditambah 3 juta, jadi, totalnya 5,3 juta itu, Pak Menteri," kata Junimart saat itu.
Lantaran jumlah honorer di database BKN saat ini tinggal 1,7 juta, jika ditambah honorer tercecer versi Junimart sebanyak 3 juta, maka ketemu angka 4,7 juta.
Namun, tidak lantas disimpulkan bahwa jumlah honorer non-database BKN sebanyak 3 jutaan, sebagaimana disampaikan Junimart.
BKN selaku Panselnas, dan seluruh instansi yang akan membuka pendaftaran PPPK 2024, punya PR besar melakukan pendataan honorer non-database BKN.
Jika pendataan diwarnai “permainan” berupa penyusupan honorer bodong, maka pendaftaran PPPK 2024 gelombang kedua berpotensi kisruh. Semoga tidak.
Pendaftaran PPPK 2024 akan dibuka dua gelombang, honorer tercecer atau non-database BKN mendapat giliran terakhir.
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main