Hari Ini PLN Bakal Didemo
jpnn.com - JAYAPURA - Masyarakat Peduli Penerangan Papua (MP3) bakan menggelar aksi demo ke kantor PT. PLN Wilayah Papua dan Papua Barat (WP2B) di Jayapura, Kamis (19/5) hari ini.
Paur Humas Polres Jayapura Kota, Iptu Jahja Rumra, membenarkan informasi tersebut. "Mereka sudah memasukkan surat izin ke Kapolres dan surat izinnya sudah turun, karena ini merupakan aksi demo damai,” jelas Jahja, seperti dikutip dari Cenderawasih Pos, Kamis (19/5).
Terkait aksi demo damai ini, Polres Jayapura Kota menurutnya akan melakukan pengamanan dan memfasilitasi agar PLN menerima para pendemo untuk mendengarkan aspirasi mereka sekaligus menjelaskan permasalahan yang terjadi selama ini.
Pemadaman yang sering terjadi akhir-akhir ini dikeluhkan sejumlah warga. Keluhan tersebut di antaranya datang dari dua dosen kimia Universitas Cenderawasih, Darwanta dan Sriyanto. Kedua akademisi menyampaikan bahwa saat ini mereka sedang menyelesaikan pekerjaan membuat reaktor penyulingan plastik menjadi bahan bakar.
Namun karena listrik sering padam akhirnya banyak pekerjaan yang terganggu dan tertunda. “Kalau ditanya kendala saya pikir salah satunya adalah listrik yang sering padam. Pekerjaan kami ini banyak mengelas, nah kalau sebenar-sebentar mati lalu kapan selesainya sementara kami sendiri sudah memiliki target kapan selesai,” kata Darwanta saat ditemui di Pabrik Percontohan Pengolahan Sampah Plastik menjadi Bahan Bakar Minyak dan Gas di Fakultas Kimia Uncen, Rabu (18/5).
Keluhan juga datang dari Jayusman salah satu pengelola Warnet di Abepura. Ia kesal karena setiap hari listrik daerah Abe dipastikan padam lebih dari sekali.
“Paling sedikit tiga kali mati sehari, dan ini merugikan sekali sebab loading untuk semua komputer normal tentu butuh waktu dan kadang kalau listriknya nyala orang sudah memilih pulang karena malas menunggu. Kami juga bingung kok sekarang seperti ini,” sesalnya.
Sementara itu, pihak PLN yang dikonfirmasi melalui Manager Teknik PT. PLN Wilayah Papua dan Papua Barat, Edison Rajagukguk mengatakan PLN saat ini mengalami defisit daya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
JAYAPURA - Masyarakat Peduli Penerangan Papua (MP3) bakan menggelar aksi demo ke kantor PT. PLN Wilayah Papua dan Papua Barat (WP2B) di Jayapura,
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi
- Truk Pupuk dan Tepung Bertabrakan, Lintas Sumbar-Riau Sempat Macet Total
- Agung Nugroho Difitnah soal Gugatan Rp 21 Miliar, Dukungan Publik Justru Kian Besar