Hari Ini Rupiah Makin Merosot, Sudah Menyentuh Level Ini

jpnn.com - JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada hari ini, Rabu (21/10) semakin melemah. Bahkan sudah berada di atas level Rp13.700 per dolar USD. Dilansir dari data Bloomberg, rupiah pagi ini dibuka merosot 39 poin ke level Rp13.722 dari posisi penutupan perdagangan kemarin Rp13.683 per dolar USD.
Sejak pembukaan perdagangan hingga pukul 09.00 WIB rupiah bergerak pada rentang Rp13.683-Rp13.724 per dolar USD. Sedangkan kurs jual BCA pada pukul 09.26 WIB berada di level Rp13.710 per USD, dari sebalumnya berada di level Rp13.680 pada pukul 08.55 WIB.
Melihat rupiah yang menyentuh Rp13.700 per dolar USD, Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan kemarin rupiah melemah cukup tajam mengikuti penguatan mata uang. Di mana faktor eksternal berhasil membawa koreksi tajam atas tren pelemahan rupiah sebelumnya.
“Tanpa adanya perbaikan signifikan pada prospek pertumbuhan Indonesia atau peningkatan usaha stabilitas oleh Bank Indonesia, maka rupiah akan bergerak dengan volatilitas tinggi mengikuti dinamika pasar global,” ujar Rangga dalam analisis hariannya, Rabu (21/10). (chi/jpnn)
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada hari ini, Rabu (21/10) semakin melemah. Bahkan sudah berada di atas level Rp13.700 per dolar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan