Hari Ini, SBY dan Anas Saingan Launching Buku
jpnn.com - JAKARTA -- Aroma perseteruan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan mantan Ketua Partai Demokrat Anas Urbaningrum kian tampak. Hal itu kian membuncah setelah Anas Urbaningrum dijebloskan ke tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi karena menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi pada proyek Hambalang.
Seminggu setelah terjerat Jumat Keramat KPK, Anas Urbaningrum tak berhenti melawan. Jumat (17/1) hari ini, akan dilakukan launching buku "Janji Kebangsaan Kita" di Rumah Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) di Jalan Teluk Langsa G7, Duren Sawit Jakarta Timur yang juga merupakan kediaman Anas Urbaningrum.
Buku yang merupakan kumpulan tulisan Anas Urbaningrum juga akan dibedah oleh Kelompok Cipayung hari ini. Kelompok Cipayung adalah kesatuan organisasi pergerakan kemahasiswaan seperti, PMII, HMI, GMNI, GMKI, PKMRI, KMHDI, HIKMA, dan BUDHI. Rencananya, Launching buku juga aan diikuti oleh IMM dan KAMMI.
Entah disengaja atau memang hanya kebetulan, hari ini, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga akan melaunching buku. Kali ini buku yang ditulis SBY berjudul "Selalu Ada Pilihan".
Dari undangan yang diterima JPNN.Com, buku SBY akan dilaunching di Assembly Hall, Jakarta Convention Center Senayan Jakarta, pukul 19.00 WIB. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Aroma perseteruan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan mantan Ketua Partai Demokrat Anas Urbaningrum kian tampak. Hal itu kian membuncah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan
- Pemerintah Dukung Partisipasi Indonesia di New York Fashion Week
- Tenaga Non-ASN Lolos Seleksi PPPK Kota Semarang Tak Seusai Kualifikasi, Waduh!
- Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ajukan Praperadilan ke PN Jaksel, KPK: Kami Menghormati