Hari Ini, Sriwijaya FC Jajal Mali Selection
jpnn.com - JAKARTA - Sriwijaya FC sudah tiba di Jakarta, Rabu (7/1). Mereka berencana menjalani sekali uji coba terlebih dulu, sebelum tampil di Trofeo Persija 11 Januari nanti.
Siapa yang akan menjadi lawan Sriwijaya FC pun sudah pasti. Jauh sebelum terbang ke Jakarta, Pelatih Benny Dollo sudah mengiyakan tawaran uji coba melawan, Mali Selection, hari ini (Kamis, 8/1).
Mereka terdiri dari pemain asing asal Mali yang bernaung di bawah bendera agen pemain asing di Indonesia. "Kami memang sudah confirm untuk uji coba. Ini bagus untuk pemanasan kami sebelum main di Trofeo nanti," tutur Bendol, sapaan akrab Benny Dollo.
Laga uji coba ini menurut Bendol juga akan menjadi laga perdana pemain anyar Raphael Maitimo bersama Sriwijaya FC dalam laga uji coba. "Kami ingin lihat, pemain dan mencoba alternatif. Siapa yang nanti main pertama, siapa yang inti," tuturnya. (upi/mas)
JAKARTA - Sriwijaya FC sudah tiba di Jakarta, Rabu (7/1). Mereka berencana menjalani sekali uji coba terlebih dulu, sebelum tampil di Trofeo Persija
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa
- Malaysia Open 2025: Setelah 20 Tahun, China Ukir Rekor
- Kepemimpinan Nurdin Halid di Pelti Dapat Dukungan Penuh, Tepis Isu Munaslub
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat