Hari Ini Sudah Puasa, Lebaran 5 Juli
jpnn.com - MEDAN – Kementerian Agama baru akan melakukan sidang istbat (penetapan) awal bulan Ramadan 1437H/2016M pada Minggu, 5 Juni 2016.
Namun, Jamaah Naqsabandiyah Al Kholidiyah menetapkan 1 Ramadhan 1437 H pada hari Minggu (5/6) hari ini.
Karenanya, mereka mulai melaksanakan salat Tarawih, Sabtu (4/6) malam.
"Kita mulai menggelar tarawih malam ini, karena besok mulai berpuasa," tutur Syekh Muda Muhammad Nur Zikri, tokoh di kalangan jamaah Naqsabandiyah Al Kholidiyah, kemarin sore.
Dia menjelaskan tarawih digelar masing-masing majelis tarekat Naqsabandiyah Al Kholidiyah di seluruh Indonesia. Salah satu lokasi tarawih di rumah suluk tarekat Naqsabandiyah Al Kholidiyah di Jalan Kongsi Gang Leman Harahap, Mariendal, Kabupaten Deli Serdang, Sumut.
"Jamaah kita tersebar di seluruh Indonesia, ada di provinsi lain, tidak hanya di provonsi Sumatera Utara," sebut Muhammad Nur Zikri.
Penetapan 1 Ramadhan oleh tarekat Naqsabandiyah Kholidiyah disebut tetap mengacu pada Al-quran dan Hadits. Penghitungan didasarkan pada kalender hisab qamariah. Karenanya, jamaah tarekat ini sudah mengetahui Idul Fitri 1437 H akan jatuh pada 5 Juli 2016 mendatang.
"Kita sudah tahu dari kalendernya untuk kapan 1 Ramadhan dan kapan 1 Idul Fitri semua sudah jelas," katanya. (gus)
MEDAN – Kementerian Agama baru akan melakukan sidang istbat (penetapan) awal bulan Ramadan 1437H/2016M pada Minggu, 5 Juni 2016. Namun,
- Sebegini Angka Orang yang Menggunakan Motor ke Luar-Masuk di Jabodetabek pada H+3 Lebaran
- KAI Pastikan Tiket Kereta Masih Ada Selama Lebaran 2024
- Tol Bocimi Difungsikan untuk Urai Kemacetan ke Arah Jakarta
- Korlantas Polri Sebut Jumlah Kecelakaan Selama Lebaran 2024 Menurun
- Lebaran di Manado Tanpa Ketupat, Rendang & Opor Ayam Jadi Favorit
- Hari Ini Sampai 14 April Akan Diterapkan Ganjil Genap di Tol Japek-Kalikangkung