Hari Ini, Suporter Persib dan Persija Teken Perjanjian Damai
Jumat, 11 April 2014 – 14:05 WIB

Ketua Jakmania Larico Ranggamone dan Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara S. Tayono. Foto: Persib Online
jpnn.com - BOGOR -- Upaya perdamaian suporter Persib Bandung dan Persija Jakarta mulai menemui titik terang. Jumat (11/4) hari ini, kedua kelompok berencana menandatangani naskah perdamaian di Gedung Divia Cita Bogor.
Seperti dilansir, Persib Online, di gedung tersebut sudah hadir Ketua Viking Persib Klub Heru Joko, Ketua The Bombs, Nevi Efendi, dan Ketua Jakmania Larico Ranggamone.
Hadir pula perwakilan manajemen kedua tim. Persija Jakarta diwakili manajer tim Asher Siregar. Sementara manajemen Persib Bandung yang hadir adalah Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara S. Taryono dan Direktur PT PBB Risha Adi Widjaya. (abu/jpnn)
Baca Juga:
BOGOR -- Upaya perdamaian suporter Persib Bandung dan Persija Jakarta mulai menemui titik terang. Jumat (11/4) hari ini, kedua kelompok berencana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025