Hari ini, Tiket Lebaran Sudah Bisa Dibeli
Masih Ditemukan Tiket Tanpa ID
Rabu, 23 Mei 2012 – 08:30 WIB

Hari ini, Tiket Lebaran Sudah Bisa Dibeli
PURWOKERTO-Mulai hari ini, Rabu (23/5), penjualan tiket KA kelas Komersial untuk arus balik lebaran 2012 (H2+1) mulai dibuka di wilayah Daop 5 Purwokerto secara online serentak di seluruh outlet pelayanan pemesanan tiket. Untuk tiket KA Ekonomi sementara masih dilayani pemesanan H-7 (7 hari sebelum hari keberangkatan) di loket- loket stasiun. Besaran tarip KA Komersial bisa berubah sewaktu- waktu mengikuti perkembangan pasar. Namun perubahan tersebut dijamin masih tetap berada dalam rentang batas bawah dan batas atas tarip masing- masing kereta api.
Tiket KA Komersial (Eksekutif, Bisnis, dan Ekonomi AC) bisa dipesan melalui agen- agen resmi, Contact Center 121, Kantor Pos online, Alfamart, Indomaret, CITOS, dan loket reservasi di stasiun. Pemesanan melalui Contact Center 121, gerai- gerai Alfamart dan Indomaret serta agen yang buka 24 jam dibuka mulai jam 00.00 tanggal 23/5 dini hari.Sedangkan pemesanan di loket stasiun akan dibuka jam 07.00 pagi.
Baca Juga:
"Harga tiket KA Komersial untuk arus balik lebaran 2012 berada pada kisaran batas atas tarip untuk masing- masing KA Komersial. Batas atas tarip untuk KA Bima dan Gajayana sebesar Rp. 750.000., KA Argo Lawu, Argo Dwipangga dan Taksaka sebesar Rp. 650.000. Untuk KA Purwojaya dan Sawunggalih mempunyai batas atas untuk kelas eksekutif Rp. 500.000. dan Bisnis Rp. 250.000. Sementara untuk KA Senja Utama Yogya dan Seja Utama Solo serta Fajar Utama tarip batas atasnya sebesar Rp. 300.000," kata Manager Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Surono.
Baca Juga:
PURWOKERTO-Mulai hari ini, Rabu (23/5), penjualan tiket KA kelas Komersial untuk arus balik lebaran 2012 (H2+1) mulai dibuka di wilayah Daop
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki