Hari ini, Tim Kuasa Hukum Bang Ipul Bakal Beberkan Sesuatu
jpnn.com - JAKARTA - Sidang lanjutan kasus pencabulan yang melibatkan pendangdut Saipul Jamil akan digelar Selasa (3/5) besok di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara, dengan agenda pembacaan eksepsi.
Menurut Kasman Sangaji, selaku tim kuasa hukum Saipul, pihaknya telah siap menjalankan sidang lanjutan. Kasman juga sudah menyiapkan bahan untuk melakukan bantahan dalam sidang besok.
"Kami beberkan besok," ujar Kasman kepada JawaPos.com (Grup JPNN) saat dihubungi Senin (2/5).
Dia mengatakan akan mengupayakan yang terbaik bagi kliennya itu dalam sidang besok.
Sementara mengenai kondisi kliennya, Kasman mengatakan bahwa mantan suami Dewi Perssik itu sampai saat ini masih dalam keadaan baik jelang sidang.
"Bang Ipul kondisinya baik-baik saja, dan dalam keadaan sehat. Kami juga telah membicarakan persiapan untuk sidang besok," tutur Kasman. (ded/chi/jpnn)
JAKARTA - Sidang lanjutan kasus pencabulan yang melibatkan pendangdut Saipul Jamil akan digelar Selasa (3/5) besok di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Putri Nikita Mirzani Diduga Kabur dari Rumah Aman, Diantar Razman ke Polres
- Festival Musik UGH! Digelar untuk Pertama Kali
- Lega Bisa Melihat Jenazah Ayah, Rendy Kjaernett Sampaikan Salam Perpisahan
- Ini Jadwal dan Lokasi Penayangan Spesial Film 1 Kakak 7 Ponakan
- Penonton Diperas Polisi, DWP 2024 Sampaikan Pernyataan Resmi
- 3 Berita Artis Terheboh: Qomar Dimakamkan, Raffi Ahmad Serahkan LHKPN