Hari Ini, Unair Kampus Banyuwangi Mulai Perkuliahan

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas berharap, kehadiran Unair kampus Banyuwangi bisa menjadi pemacu peningkatan kualitas SDM daerah. ”Bersama kampus-kampus lain yang sudah ada di Banyuwangi, mari bersama-sama memajukan daerah. Semua bareng-bareng karena tugas memajukan daerah ini makin mudah kalau semua bergerak sinergis. Dunia riset Banyuwangi juga akan lebih bergairah karena bakal banyak guru besar berkiprah di sini,” kata Anas.
Anas menambahkan, kehadiran Unair di Banyuwangi bisa menggerakkan ekonomi lokal. Ratusan mahasiswa menyewa pondokan, membelanjakan uang untuk kebutuhan sehari-hari, hingga berwisata di Banyuwangi. Pada tahun-tahun berikutnya jumlah mahasiswa akan semakin berlipat, sehingga pergerakan ekonomi kian besar.
”Saat ini telah muncul lapangan ekonomi baru, ada warga membuka pondokan, menjual makanan, dan jasa penunjang lain. Dan yang bikin surprise, ternyata mahasiswanya datang dari seluruh Indonesia. Mereka bisa menjadi duta yang akan bercerita keindahan wisata Banyuwangi ke teman-temannya dari seluruh Indonesia,” pungkas Anas. (eri/mas)
BANYUWANGI - Kampus Universitas Airlangga (Unair) di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, resmi memulai proses perkuliahan pada hari ini, Senin (8/9).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter