Hari Ketigabelas, 2 Jenazah Korban AirAsia Kembali Ditemukan

jpnn.com - PANGKALAN BUN – Pencarian korban AirAsia QZ8501 di hari ketigabelas, Jumat (9/1) yang dilakukan oleh Tim SAR kembali membuahkan hasil. Dua jenazah penumpang AirAsia yang dinyatakan jatuh pada Minggu, 28 Desember 2014 di Selat Karimata, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah kembali ditemukan.
Kalteng Pos (Grup JPNN.com) melaporkan, kedua jasad saat itu ditemukan Kapal Onami dan Kapal Takanami milik Jepang.
Dua jenazah tersebut telah dibawa ke RS Sultan Imanudin Pangkalan Bun melalui Lanud Iskandar dan diangkut menggunakan helikopter Sea Hawk milik Jepang itu mendarat tepat pukul 08.15 WIB.
Sebelumnya, dua jenazah lain telah lebih dulu ditemukan dan diangkat ke Kapal KN Pacitan milik Basarnas serta Kapal Diraja Kasturi milik Malaysia. Saat ini kedua jenazah juga telah dibawa ke RS Sultan Imanuddin dengan diangkut menggunakan helikopter helikopter Dauphin milik Basarnas.
“Dengan adanya temuan ini, berarti sampai hari ketigabelas operasi Tim SAR sudah berhasil mengevakuasi 46 jenazah ke darat,” kata Direktur Operasional Posko Utama Basarnas Lanud Iskandar Pangkalan Bun, SB. Supriyadi, Jumat (8/1). (ena/nto/awa/jpnn)
PANGKALAN BUN – Pencarian korban AirAsia QZ8501 di hari ketigabelas, Jumat (9/1) yang dilakukan oleh Tim SAR kembali membuahkan hasil. Dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN