Hari Libur, Pak Jokowi Tak di Jakarta, Habisi Waktu Bersama Keluarga, Lihat?

jpnn.com, SOLO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Negara Iriana mengunjungi kawasan wisata Solo Safari, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Senin (23/1).
Presiden tampak bersama cucunya, Jan Ethes dan La Lembah Manah yang juga didampingi sang ayah Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan istri, Selvi Ananda.
Dalam keterangannya seusai kunjungan, Jokowi mengatakan kunjungan tersebut dalam rangka melihat hasil revitalisasi Taman Satwa Taru Jurug atau Solo Safari.
Eks gubernur DKI Jakarta itu meyakini hasil revitalisasi tersebut akan menjadikan destinasi wisata baru di Kota Solo yang lebih baik.
"Saya diajak Pak Wali untuk melihat pembenahan Taman Jurug sekarang menjadi Solo Safari. Saya lihat sangat bagus, meskipun belum selesai sudah kelihatan akan menjadi sangat bagus dan menjadi destinasi baru wisata di Kota Solo" ujar Jokowi.
Jokowi menyatakan komitmennya untuk terus mendukung proses revitalisasi aset-aset produktif yang ada di Kota Surakarta.
Menurut Jokowi, setelah mendapatkan laporan dari Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, terdapat sejumlah taman hiburan dan edukasi yang akan dibangun di Kota Surakarta.
"Saya diceritain Pak Wali ada Balekambang, nanti ada night market yang di Gatot Subroto, jadi ada tempat-tempat baru, ada Techno Park yang dikunjungi anak-anak muda," ucap Presiden.
Jokowi meyakini hasil revitalisasi tersebut akan menjadikan destinasi wisata baru di Kota Solo yang lebih baik.
- Sebut Partai Perorangan Sudah Diadopsi, Jokowi Ingin Membesarkan PSI?
- Hasto Terima Serangan Masif Setelah PDIP Umumkan Pemecatan Jokowi
- PDIP Nilai Pertemuan Jokowi dan Hashim Bermuatan Politik Pencitraan
- PSI Perorangan: Langkah Modernisasi Partai dan Loyalitas pada Jokowi
- Prabowo Penuhi Unsur Keterbukaan saat Bertemu Konglomerat, Beda dengan Jokowi yang Tertutup
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi