Hari Pertama Masa PSBB Transisi Stasiun Manggarai Ramai
Demikian pula pada saat masuk ke dalam kereta, penumpang masih kurang sabar untuk mempersilahkan penumpang turun terlebih dahulu, sehingga masih terjadi berdempetan.
Kepala Stasiun Manggarai Hendrik Muliyanto mengatakan terjadi peningkatan jumlah penumpang kereta di hari pertama masuk kerja.
"Peningkatannya sampai 50 persen," kata Hendrik.
Hendrik tidak merinci jumlah peningkatan penumpang tersebut secara angka, namun ia menyebutkan peningkatan tersebut terlihat dari jumlah penumpang yang transit.
Indah (26) salah satu pengguna KRL asal Bekasi, saat ditemui di Stasiun Manggarai, mengatakan tidak khawatir menggunakan transportasi publik di hari pertama masuk kerja.
Menurut dia, protokol kesehatan di kereta diterapkan dengan baik, begitu juga pembatasan jarak, sehingga pengguna kereta merasa lebih aman.
"Aman aja sih, tadi tidak desak-desakan, lancar," kata Indah yang juga karyawan di pabrik kosmetik itu. (antara/jpnn)
Hari pertama pulang kerja pada Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi, Senin (8/6) petang, di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan ramai.
Redaktur & Reporter : Fajar W Hermawan
- KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, KAI Commuter Rekayasa Operasi Perjalanan Kereta
- KRL Tabrak Mobil Sedan di Perlintasan Tanah Kusir, KCI Pastikan Tak Ada Gangguan
- Waspadai Penularan Covid-19 Varian ERIS saat Nataru, Begini Gejalanya
- Dinkes Sumsel Minta 2.000 Vial Vaksin Sinovac ke Kemenkes
- 1 Warga Palembang Positif Covid-19, Dinkes Sumsel Imbau Masyarakat Kembali Pakai Masker
- Satu Warga Palembang Positif Covid-19