Hari Pertama Puasa, Kantor Gubernur Lumpuh
jpnn.com - TERNATE – Aktivitas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) pada hari pertama puasa Ramadan, Senin (6/6), lumpuh. Tak ada satu pun PNS yang masuk kantor kemarin. Padahal Pemerintah Pusat tidak menetapkan hari libur nasional di hari pertama Ramadan.
Pantauan Malut Post (JPNN Group) kemarin, tidak ada aktivitas sedikitpun, baik di Kantor gubernur maupun di-kantor-kantor dinas yang berada di luar Kantor Gubernur Maluku Utara.
Bukan hanya pegawai, para pimpinan mulai dari gubernur, wakil gubernur, sekretaris provinsi dan pimpinan SKPD juga tidak berkantor. Bahkan kapal cepat Bahari Expres, yang biasanya digunakan pegawai pergi dan pulang, tidak beroperasi. Ini lantaran tidak ada pegawai yang datang ke pelabuhan Ahmad Yani, Ternate.(JPG/udy/jfr/fri)
TERNATE – Aktivitas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) pada hari pertama puasa Ramadan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom