Hari Santri Nasional: Pesantren Mewah, Berbiaya Murah, Apa Ada?
Oleh: Dr. (HC) Ubaydillah Anwar - Trainer, Speaker dan Konsultan HCM Bidang Soft Skills dan Kecerdasan Hati di Lembaga Pendidikan, Korporasi, dan Kantor Kementerian
jpnn.com - Hari Santri Nasional rutin diperingati setiap 22 Oktober. Santri dan Pesantren dua entitas yang tidak bisa dipisahkan.
Pesantren sebagai lembaga pendidikan bertahun-tahun identik dengan tradisional, tetapi hari ini pesantren terus berkembang dengan beragam inovasinya.
Tak bisa dipungkiri, tren hari ini di lembaga pesantren atau sekolah bahwa fasilitas mewah selalu menuntut biaya selangit.
Maka pertanyaannya, masih adakah pesantren yang biayanya rendah, namun fasilitasnya mewah? Sebelum Anda berkenalah dengan Pesantren VIP Bina Insan Mulia 2, jangan dulu menjawab tidak ada.
Meski menggunakan nama VIP, tetapi ternyata yang dimaksud di situ bukan bayarannya yang tinggi, melainkan fasilitas dan layanan pendidikan yang dijamin VIP, alias tinggi dan mewah.
Untuk membuktikan dan membandingkan dengan pesantren atau sekolah lain, hari ini mudah dilakukan. Lebih konkret lagi kalau Anda berkunjung langsung.
Dengan seluruh fasilitas dan layanan pendidikan yang tergolong mewah, Pesantren VIP Bina Insan Mulia 2 hanya mematok biaya masuk 24.900 juta dan biaya bulanan sebesar 1.7 juta.
Jika dibandingkan dengan pesantren atau sekolah yang biayanya 2 kali lipat sekalipun, fasilitas dan layanan mewah itu tidak ditemukan.
Pesantren sebagai lembaga pendidikan bertahun-tahun identik dengan tradisional, tetapi hari ini pesantren terus berkembang dengan beragam inovasinya.
- Majelis Masyayikh Berkomitmen Memperkuat Peran Pesantren
- BMH Yogyakarta Salurkan Kasur Baru untuk Santri di Pesantren Tahfidz Cahaya Al-Qur'an
- Daarut Tarmizi Rayakan Khatam Al-Qur’an 30 Juz dan Sertifikasi Guru Tahfizh
- Santri Diajak Proaktif Melawan Judi Online Lewat Kampanye di Digital
- BRI Insurance Perluas Literasi Asuransi Syariah ke Pesantren
- Majelis Masyayikh Dorong Penguatan Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Pesantren