Harimau Di Kebun Binatang Melbourne Suka Parfum Mewah

Harimau Di Kebun Binatang Melbourne Suka Parfum Mewah
Harimau Di Kebun Binatang Melbourne Suka Parfum Mewah

Meskipun tidak ada banyak risiko yang memicu serangan, ia mengatakan pengunjung yang memiliki aroma tubuh yang kuat mungkin akan menyadari konsekuensi lain.

"Hal terburuk yang mungkin Anda dapatkan adalah dikencingi - itu telah terjadi," kata Prouting.

"Dulu hal seperti itu dilakukan oleh sekelompok singa tua kami karena orang-orang itu berada cukup dekat.

Penjaga kebun binatang Melbourne, Curtis Prouting mengatakan parfum membuat kucing besar menjadi liar.

"Pernah ada pengunjung kami, mungkin mereka baru menghadiri pernikahan dan acara lainnya, dan kucing besar kami berusaha mengencingi mereka."

Prouting mengatakan harimau terkadang-kadang menggosokkan kelenjar bau mereka di pagar kawat dekat pengunjung orang-orang berdiri untuk mencoba dan menutupi bau yang tidak mereka sukai.

Ini adalah alasan yang sama kalau kucing rumahan sering bergesekan dengan kaki pemiliknya ketika mereka tiba di rumah.

Menurut Prouting kegiatan pembelajaran bau itu juga bisa bermanfaat bagi hewan peliharaan yang mungkin bosan di halaman belakang rumah mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News