Haris Azhar 'Puji' Konsistensi Jokowi Mengabaikan HAM

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Koordinator Kontras Haris Azhar menyindir pidato kenegaraan Jokowi di sidang umum MPR pagi tadi, yang tidak menyentuh isu penegakkan hukum dan HAM.
Menurut Haris, pidato tersebut menunjukkan konsistensi Jokowi, yang sejak 2016 sudah tidak pernah menyinggung-nyinggung soal HAM dalam pidato kenegaraan.
"Dia (Jokowi) konsisten untuk tidak mengindahkan konstitusi dan HAM," kata Haris di kantor Kontras, Jakarta Pusat, Rabu (16/8).
Haris mengatakan, sebagai seorang kepala negara, Jokowi wajib menyebut masalah HAM dalam pidatonya.
Bahkan, seharusnya Jokowi menjadikan penuntasan kasus pelanggaran HAM masa lalu sebagai fokus pekerjaan rumah dalam pemerintahannya.
"Agak menyedihkan, dia konsisten menyedihkan," ucapnya.
Oleh sebab itu, tambah dia, janji Jokowi untuk penyelesaian kasus HAM perlu untuk ditagih kembali.
Karena hal itu merupakan janji semasa kampanye yang dirumusukan dalam program prioritas yang disebut Nawacita.
Mantan Koordinator Kontras Haris Azhar menyindir pidato kenegaraan Jokowi di sidang umum MPR pagi tadi, yang tidak menyentuh isu penegakkan hukum
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana