Harley-Davidson Disulap jadi Kereta Jenazah, Begini Penampakannya
Senin, 08 Juni 2020 – 11:50 WIB
jpnn.com - Harley-Davidson merupakan sebuah brand sepeda motor yang memiliki tenaga mesin buas. Banyak orang menyukai motor tersebut lantaran memiliki aura petualangan yang berani.
Secara tampilan, Harley Davidson terlihat lebih panjang karena dibagian belakang diberikan sentuhan modifkasi berupa trailer untuk angkut jenazah.
Dikutip dari laman Autoevolution, Senin (8/6), Harley-Davidson pengantar jenazah ini dikelola oleh layanan pemakaman milik Ron Roach di Chicago, Amerika Serikat. Rupanya Ron sudah mulai menjalankan bisnis tersebut lebih dari 15 tahun.
Gagasan itu muncul ketika Ron menghadiri pemakaman rekan komunitas motornya dan mengatar jenazah menggunakan sebuah mobil tua. Dari sana, Ron menemukan ide untuk menggantar jenazah menggunakan motor.
Ron pun terus mencari ide untuk bisa memodifikasi kendaraan roda dua agar bisa membawa jenazah. Setelah menemukan ide lahirnya Harley-Davidson sebagai kereta perjalanan terkahir orang meninggal dunia ini.
Motor asal Amerika Serikat itu ditambahkan trailer dengan dua roda di belakangnya. tidak hanya itu, di samping dan belakang motor itu ditambahkan dua ban lagi agar lebih seimbang.
Menariknya, dua ban di belakang dan trailernya mudah dilepaskan sehingga Ron dapat menggunakan sebagai motor biasa.
Harley-Davidson merupakan sebuah brand sepeda motor yang memiliki tenaga mesin buas. Banyak orang menyukai motor tersebut lantaran memiliki aura petualangan yang berani.
BERITA TERKAIT
- Harley Davidson X440 Tampil Segar dengan Pilihan Warna Baru
- Indomobil Harley-Davidson of Jakarta Resmi Beroperasi
- Bank Mandiri & HOG Indomobil Jakarta Chapter Berkolaborasi, Hadirkan Kartu Kredit Khusus
- Harley Davidson Owner Grup & Indomobil Bakal Touring dari Solo-Malang-Bali
- Harley Davidson Hydra Glide Revival Sapa Pengunjung GIIAS 2024, Edisi Terbatas
- Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan Suku Cadang Harley Davidson Bekas dari Luar Negeri