Piala Dunia 2018
Harry Kane Absen, 2 Pemain Rebutan Ban Kapten Inggris
jpnn.com, AMSTERDAM - Bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane bakal absen dalam dua laga uji coba internasional Inggris, melawan Belanda (24/3) dan Italia (28/3). Lalu, siapa yang akan dipercaya Gareth Southgate dibebat ban kapten dalam dua laga itu?
Nah, itu yang akan jadi rebutan antara dua gelandang bertahan, Eric Dier dan Jordan Henderson.
Di satu sisi Hendo lebih sering dipercaya jadi kapten The Three Lions. Dia sudah pernah memimpin skuat Inggris dalam empat laga, dua laga terakhir dia dapatkan dalam era Southgate ini. Meski, dua laga terakhir Inggris – lawan Jerman (10/11) dan Brasil (14/11), ban kapten pun ada di lengan kanan Dier.
''Saya ingin bertahan sebagai kapten. Tentu, bodoh saya jika saya berkata saya tidak mau jadi kapten. Siapa pun pasti ingin mendapat kepercayaan itu,'' sebut Becks, julukan Dier, seperti dilansir London Evening Standard.
Dier konfiden meski caps-nya kalah dari Hendo yang sudah mencatat 36 kali main bagi Inggris. Dier baru 23 caps. Gelandang blasteran Inggris-Portugal itu mengembalikan kepada Southgate soal pemilik ban kapten. Kapten permanen, atau kapten rotasi. ''Pengalaman dua laga besar melawan Jerman dan Brasil itu spesial. Itu yang membuat saya yakin, kesempatan itu (kapten) akan datang lagi,'' lanjutnya.
Dier punya angin, karena dia bakal dijadikan Southgate sebagai poros utama eksperimen back three-nya. Hendo? Dia belum tentu kembali ke starting eleven Inggris lagi. Tak hanya soal gengsi dua gelandang bertahan terbaik, ini pun gengsi antara Tottenham Hotspur dan Liverpool. Dua klub penyuplai pemain terbanyak di timnas Inggris.
The Lilywhites dan Liverpool sama-sama menempatkan empat wakil di St George Park- kamp latihan timnas Inggris. Selain Dier, Spurs diwakili Danny Rose, Kieran Trippier dan Dele Alli. Sementara, Hendo, Joe Gomez, Adam Lallana, dan Alex-Oxlade Chamberlain datang dari Melwood. Gomez atau Trippier bisa rebutan sisi kanan pertahanan. Alli bisa membuat Lallana atau Chambo gigit jari. (ren)
Timnas Inggris akan meladeni Belanda (24/3) dan Italia (28/3) dalam partai uji coba jelang Piala Dunia 2018.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Demi Anak-Anak, Inggris Bakal Larang Vape Sekali Pakai Tahun Depan
- Inikah Isyarat Liam Gallagher soal Album baru Oasis?
- Dampak Kerusuhan, Inggris Bakal Perketat Sensor Konten Media Sosial
- Warga Inggris Ditangkap Polisi Gegara Meneror Sopir Bus Muslim
- Muak dengan Kerusuhan, Mayoritas Warga Inggris Dukung Pengerahan Tentara
- Blackpool Pinjam Elkan Baggot dari Ipswich Town