Harry Kane Akan Kenakan Ban Kapten Berwarna Pelangi, Sama Seperti Manuel Neuer

Harry Kane Akan Kenakan Ban Kapten Berwarna Pelangi, Sama Seperti Manuel Neuer
Foto: Twitter@England

Setelah melalui pertimbangan, UEFA akhirnya memberikan izin penggunaan simbol pelangi ini lantaran dinilai sebagai aksi yang bertujuan baik.

Timnas Inggris yang malam nanti akan bertanding melawan Jerman di babak 16 besar turut mendukung gerakan ini.

“Harry Kane akan bergabung bersama kapten Jerman, Manuel Neuer, untuk mengenakan ban kapten dalam laga di Stadion Wembley guna menandai akhir dari Pride Month. The Three Lions berpihak kepada komunitas LGBTQ+ di seluruh dunia," tulis pernyataan resmi timnas Inggris di Twitter.

Laga 16 Besar EURO 2020 antara Inggris melawan Jerman akan tersaji di Stadion Wembley, Selasa (29/6) WIB.

Pertemuan terakhir kedua negara terjadi di Piala Dunia 2010, kala itu Jerman berhasil menang dengan skor 4-1 dalam pertandingan yang diwarnai kontroversi usai gol Frank Lampard tidak disahkan padahal telah melewati garis. (fa/mcr16/jpnn)

Solidaritas akan ditunjukan Harry Kane dengan mengenakan ban kapten berwarna pelangi.


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News