Harry Kane Tak Kunjung Hadir Latihan, Begini Tanggapan Nuno Espirito Santo

jpnn.com, TOKYO - Manajer Tottentham Hotspur Nuno Espirito Santo mengaku ingin bicara dengan penyerang andalannya Harry Kane yang belum kembali berlatih setelah membawa timnas Inggris melaju ke final Euro 2020.
"Saya berharap untuk segera berbicara dengan Kane. Saya belum memiliki kesempatan, kata Nuno, dikutip dari Sky Sports, Kamis (5/8).
Spurs, diperkirakan bakal mendenda Kane atas ketidakhadirannya. Pemain berusia 28 tahun itu meyakini dia memiliki kesepakatan dengan ketua klub Daniel Levy untuk dijual pada musim panas in.
"Bukannya saya tidak mau berkomentar, saya meyakini semua masalah ini harus dibicarakan secara internal, di antara kami," ucap Nuno.
Dia mengaku kesulitan menjalani pramusim setelah Euro 2020 karena banyak pemain yang masih membutuhkan waktu untuk menyiapkan diri menghadapi musim depan.
"Absennya banyak pemain karena tugas internasional telah menyulitkan banyak manajer," tambahnya.
Pria asal Portugal itu menyoroti perlunya memperkuat tim jelang pertandingan pembuka Liga Premier mereka lawan Manchester City pada 15 Agustus mendatang.
"Skuad kami harus seimbang tapi harus dengan kualitas," pungkas pria berusia 47 tahun itu. (mcr9/jpnn)
Manajer Tottentham Nuno Espirito Santo mengaku ingin bicara dengan penyerang Harry Kane.
Redaktur & Reporter : Dea Hardianingsih
- Liga Inggris: Manchester City Takluk 0-1 dari Nottingham Forest
- Nottingham Forest vs Man City, Pep Guardiola Sanjung Penampilan The Tricky Trees Musim Ini
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- John Stones Bakal Absen 10 Pekan Memperkuat Manchester City
- Bayern vs Eintracht Frankfurt: Masih Cedera, Harry Kane Diragukan Bisa Tampil