Harry Lumantouw Lima Tahun Cuci Darah
Istri Bantu Kontrol dan Dengarkan Feeling
Minggu, 05 Desember 2010 – 08:28 WIB
Foto: NUR AINI ROOSILAWATI/Jawa Pos/JPPhoto
Sudah lima tahun ini Harry Lumantouw menderita gagal ginjal dan rutin menjalani cuci darah. Hingga saat ini, laki-laki 75 tahun tersebut masih tampak sehat, berdiri dan berjalan tanpa bantuan. Semua itu bisa terwujud berkat ketekunannya berobat dan kedisiplinan sang istri, Maria Lumantouw, menjaga kesehatan sang suami. -------------------------- -------------------------
NUR AINI ROOSILAWATI, Surabaya
-------------------- ------------------------------ -
SEORANG laki-laki keluar dari kamarnya. Dia mengenakan kaus dan celana pendek berwarna putih. Posturnya memang agak membungkuk. Rambutnya sudah memutih. Namun, laki-laki bernama Harry Lumantouw tersebut masih bisa berdiri dan berjalan tanpa bantuan. Sepintas, tak akan terlihat dia menderita gagal ginjal selama lima tahun terakhir ini.
Sesaat kemudian, Maria Lumantouw, istrinya, datang dari acara rapat bersama kelompok sosialnya. Kemudian, dia mengecek obat yang sudah disediakan di meja. "Lha, kok obatnya belum diminum?" kata Maria sambil mengambil wadah obat. Kemudian, dia menyodorkan obat itu kepada Harry. "Ya, nunggu kamu," ucap Harry.
Sudah lima tahun ini Harry Lumantouw menderita gagal ginjal dan rutin menjalani cuci darah. Hingga saat ini, laki-laki 75 tahun tersebut masih tampak
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu