Harry Potter Pecahkan Dua Rekor
Senin, 18 Juli 2011 – 10:07 WIB
Tetapi, terlepas dari hal itu, raihan fulus sekuel kedelapan Harry Potter dalam sehari pemutaran itu tetap luar biasa. Jumlahnya melebihi gabungan pendapatan empat di antara tujuh sekuel sebelumnya selama sepekan.
Untuk pemutaran midnight perdana, Deathly Hallows: Part 2 yang mengisahkan pertempuran final Harry Potter melawan Lord Voldemort mengeruk pemasukan USD 43,5 juta (Rp 369,75 miliar). Jumlah itu melampaui pemegang rekor sebelumnya, sekuel Twilight rilisan 2010, The Twilight Saga: Eclipse, yang "hanya" meraup USD 30 juta (Rp 255 miliar).
Kini, sebagaimana ditulis Hollywood.com, rekor ketiga juga menunggu film yang disutradarai David Yates tersebut, yakni pemasukan dalam pemutaran selama sepekan. Rekor hingga sekarang masih atas nama film Batman terakhir, The Dark Knight, yang mengantongi uang tiket USD 158 juta (Rp 1,3 triliun).
"Saya bahagia, film Harry Potter terbaru disambut antusias. Tapi, saya sekaligus juga sedih karena harus mengakhiri kebersamaan dengan film ini," kata Emma Watson, pemeran Hermione Granger, dalam kedelapan sekuel film laris tersebut, sebagaimana dikutip situs imdb.
LOS ANGELES - Sihir Harry Potter menaklukkan vampir Twilight. Sekuel terbaru sekaligus terakhir film yang diangkat dari buku laris karya J.K. Rowling
BERITA TERKAIT
- Gara-Gara Ini, Ayu Ting Ting Dapat Pujian dari Netizen
- Sedih Kehilangan Anak, Tamara Tyasmara Nyaris Loncat dari Lantai Dua
- Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya
- Unggah Foto Pemakaman Sang Tante, Syahnaz: Ketemu Papa Ya di Sana
- Begini Respons Ammar Zoni Saat Dikunjungi Sahabat ke Tahanan
- Kimberly Ryder Kesal kepada Edward Akbar, Ini Sebabnya