Hartanto Makin Populer Berkat Konten Kuliner HungryFever, Begini Perjalanannya

jpnn.com, JAKARTA - Influencer Hartanto makin populer berkat akun HungryFever di Instagram.
Dia aktif membuat konten tentang food and beverage yang bisa menunjang digital marketing pelaku bisnis kuliner.
Lulusan Universitas Tanjungpura itu mengaku mengawali karier di bidang food and beverage sejak 2015 lalu.
"Saya menekuni industri food and beverage sejak 2015, apalagi saat pandemi saya sering membuat konten untuk mengedukasi ke masyarakat bahwa siapa saja bisa masak dengan konten masak simple di bawah satu menit," kata Hartanto, Selasa (20/9).
Pria dengan ratusan ribu pengikut itu mengatakan ide kreatif tentang kuliner membuat konten-konten edukatif sehingga akun HungryFever banyak disukai.
Menurutnya, HungryFever ingin menunjukkan bahwa bidang kuliner itu menarik dengan mengunggah video-video memasak berdurasi kurang dari 1 menit.
Berkat konten tersebut, Hartanto pernah menjadi partner Singapore Tourism Board untuk mempromosikan kuliner Singapore di Indonesia.
Selain itu, dia juga menjadi talent di YouTube Creator Camp yang bekerja sama dengan brand besar di Indonesia.
Aktif membuat konten kuliner, Hartanto makin populer berkat akun HungryFever di Instagram.
- Mencicipi Hidangan Khas Kerajaan di Royal Dinner Mangkunegaran Solo
- Ambil Alih 99% Saham CKBD, CBDK Hadirkan Hotel Bintang 5 di Kawasan NICE
- Destinasi Belanja Favorit di PIK, Merayakan Lebaran dengan Gaya
- Brand Kuliner Ini Berbagi Berkah Ramadan ke Panti Jompo
- Ralali Siap Dukung Perjalanan Mudik Lebih Nyaman
- Perjalanan Karier Riqi Eno, Belajar Akting dari Mendiang Pretty Asmara