Hartono Disuruh Bersabar Menanti Kedatangan Kayamba

Hartono Disuruh Bersabar Menanti Kedatangan Kayamba
Keith “Kayamba” Gumbs. Foto: sumateraekspres/jpg

Kalau bisa, saat melawan Persiba Balikpapan 29 Agustus nanti, arsitek kelahiran Malang ini sudah dibantu mikir strategi menaklukkan Beruang Madu (julukan Persiba Balikpapan) di Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang.

"Saya inginnya cepat. Saya sudah pusing berpikir sendiri. Kalau bisa saat lawan Persiba sudah datang. Itu akan lebih bagus," tukas Hartono.

Hartono butuh pendamping setelah belanja pemain yang disodorkan ke manajemen tidak sesuai harapan. Bek asing dan stoper lokal berpengalaman yang diminta, hanya bek lokal pengalaman yang datang. Gelandang serang pengalaman yang dipesan, malah gelandang muda usia dibawah 22 tahun yang direkrut.

Imbasnya, permainan Sriwijaya FC belum menunjukkan peningkatan drastis setelah transfer window tutup buku. Imbasnya, mesin poin Sriwijaya FC masih seret.

Sejak putaran kedua dimulai, Yu Hyun Koo dkk baru bisa menabung empat angka dari tiga pertandingan. Kini posisi Sriwijaya FC belum beranjak dari peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1. (kmd/ion)


Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan belum mendapat pendamping dalam meramu strategi di Liga 1.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News