Harus Ada Demokrasi di PSSI
Surat Pencalonan Hilang Mesti Diganti
Jumat, 11 Februari 2011 – 01:31 WIB

Harus Ada Demokrasi di PSSI
JAKARTA - Hilangnya nama Arifin Panigoro sebagai calon ketua umum (ketum) PSSI seperti diusulkan oleh Pengprov PSSI Jambi melalui surat pencalonan terus dipermasalahkan. Mantan Sekjen PSSI 1999-2004, Tri Goestoro, menyatakan bahwa PSSI harus menerima aspirasi semua Pengprov termasuk nama figur yang dicalonkan. Tri Goestoro juga mengatakan, PSSI harus menyelidiki hilangnya surat usulan dari pemberi suara. “Keluhan soal hilangnya surat usulan itu mesti didengarkan dan diselidiki siapa yang menghilangkan. Pelakunya ditindak tegas bila ketahuan sengaja menghilangkan,” tegasnya.
“Mereka yang merasa suaranya hilang itu telah menjalankan kewajibannya sesuai aturan dengan mengusulkan nama calon ketua umum dan waketum,” ujar Tri Goestoro, Kamis (10/2).
Baca Juga:
Menurutnya, secara aturan Pengprov Jambi dan pihak lain yang merasa suaranya hilang telah melaksanakan kewajibannya sesuai aturan PSSI. “Jadi harus didengarkan penyampaian soal hilangnya surat usulan itu,” tambahnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Hilangnya nama Arifin Panigoro sebagai calon ketua umum (ketum) PSSI seperti diusulkan oleh Pengprov PSSI Jambi melalui surat pencalonan
BERITA TERKAIT
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1