Harus Konsisten Terapkan UU Trafficking

Harus Konsisten Terapkan UU Trafficking
Foto : Yusnadi/Batam Pos/JPNN
BATAM - Menteri Pemberdayaan Perempuan, Meutia Hatta tampak sedih saat melihat 33 calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang berada di Mapolda Kepri di Nongsa, Rabu (13/10). Ke-33 TKI tersebut berasal dari Madura dan Lumajang. Ke-33 TKI tersebut terdiri dari 18 orang laki-laki dan 15 orang perempuan.

Satu diantara pekerja perempuan tersebut berada dibawah umur berusia 14 tahun. ‘’Umurnya berapa, nak?,’’ tanya Meutia, sambil membelai rambut Jurifah, TKW yang masih dibawah umur. ‘’14 tahun, bu,’’ jawab Jurifah. ‘’Kamu masih kecil, nak,’’ ucap Meutia.

Jurifah menyebutkan ia berasal dari Lumajang. Ia mengaku telah mendapat izin dari orang tuanya untuk bekerja di Malayisa. Selain pada Jurifah, Meutia juga sempat bertanya pada Muhammad Urip (17), TKI termuda yang ikut mencari kerja ke Malaysia melalui jalur ilegal. Urip mengaku berasal dari Sumenep, Madura.

Berbeda dengan Jurifah, yang tak memiliki saudara di Malaysia, Urip mengaku orang tuanya sudah berada dan bekerja di negeri jiran tersebut. ‘’Ia ke Malaysia ingin menyusul ibunya di sana,’’ kata Meutia.

BATAM - Menteri Pemberdayaan Perempuan, Meutia Hatta tampak sedih saat melihat 33 calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang berada di Mapolda Kepri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News