Harus Selesaikan Kompetisi LPI
Minggu, 24 Juli 2011 – 08:46 WIB
Diklarifikasi tentang masalah ini, tadi malam anggota Exco PSSI yang juga menjabat sebagai coordinator kompetisi (PT Liga BLAI) Sihar Sitorus membenarkan bahwa ada deal antara KN dengan LPI. "Yang jelas LPI kan sudah dirangkul oleh PSSI. Kemudian bentuk rangkulannya seperti apa itu yang tengah dimatangkan," kata Sihar.
Baca Juga:
Sihar yang baru pulang bertemu dengan AFC itu menyatakan AFC akan memonitor pelaksanaan MoU yang dibuat antara KN dengan LPI di KLB "Solo lalu. "AFC mendapat tugas dari FIFA untuk memonitor kesepakatan yang telah dibuat itu. Kita lihat saja nanti seperti apa. Rencananya awal Agustus AFC akan datang kesini," beber Sihar.
Wacana pengurus baru PSSI yang akan menggabungkan ISL dengan LPI mendapat kritikan dari mantan Presiden Direktur PT LIga Indonesia Andi Darussalam Tabussala. "Selain Persema, Persibo, dan PSM, klub-klub LPI itu kan bukan anggota PSSI. Jadi tidak mungkin mereka disamakan," kata Andi Darussalam.
Pria yang puluhan tahun malang melintang di dunia sepak bola tanah air itu menyatakan kepengurusan PSSI boleh berubah. Tapi aturan tidak dilanggar seenaknya."Ada mekanisme yang harus dijalani jika klub-klub LPI ingin bisa bermain di top league kompetisi tanah air," sambungnya.
JAKARTA - Wacana penggabungan antara kompetisi Indonesia Super League (ISL) dengan Liga Primer Indonesia (LPI) saat ini ramai dibicarakan. Tapi sepertinya
BERITA TERKAIT
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024