Harwan Jasa Raharja Sabet The Best Corporate Secretary & Communication Award 2023

jpnn.com, JAKARTA - Corporate Secretary Jasa Raharja Harwan Muldidarmawan berhasil menjadi The Best Corporate Secretary & Communication 2023 dalam ajang Indonesia Corporate Secretary & Comunication Award 2023.
Adapun acara tersebut diselenggarakan Economic Review, di RA Suite Hotel Jakarta, pada Jumat (19/5).
Harwan Muldidarmawan mendapatkan penganugerahan dalam Category Insurance Company, dengan level ‘Platinum’ (Very Excelent).
Harwan menyampaikan penghargaan ini merupakan bukti komitmen Jasa Raharja dalam menjaga citra positif perusahaan, menjalin hubungan kuat dengan pemangku kepentingan, serta memberikan komunikasi yang efektif kepada seluruh stakeholder.
Jasa Raharja sebagai BUMN mempunyai tugas memberikan perlindungan dasar atas risiko kecelakaan lalu lintas.
Oleh karena itu, pihaknya akan terus berupaya mengoptimalksan komunikasi, baik melalui pemberitaan maupun menglorifikasikan value perusahaan.
“Sehingga, masyarakat lebih paham dan mudah untuk mengajukan santunan apabila mengalami musibah kecelakaan lalu lintas,” ujar Harwan.
Selain itu, penghargaan tersebut adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh jajarannya, serta arahan dari Dewan Direksi Jasa Raharja.
Dia berharap apresiasi tersebut dapat menjadi pelecut semangat insan Jasa Raharja untuk terus memberikan pelayanan dan komunikasi yang baik guna menjaga citra positif perusahaan.
Corporate Secretary Jasa Raharja Harwan Muldidarmawan berhasil menjadi The Best Corporate Secretary & Communication 2023
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi