Hary Tanoe Ajak Generasi Muda Berpolitik via Perindo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengajak generasi muda menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019.
Menurut Hary, generasi muda memiliki peran penting untuk memajukan bangsa dan negara.
Selain itu, pria asal Surabaya, Jawa Timur, tersebut juga mengajak generasi muda berkiprah di dunia politik melalui Perindo.
"Partai Perindo ini inklusif dan kami berjuang untuk masyarakat. Pada saatnya nanti, kesejahteraan masyarakat bisa meningkat,” kata Hary, Rabu (6/3).
Partai Perindo sendiri memiliki dua organisasi sayap partai untuk anak muda.
Yaitu, Pemuda Perindo dan Koalisi Pelajar dan Mahasiswa Perindo (Komando). Kedua sayap ini memiliki tugas untuk kaderisasi dan program-program anak muda.
Partai Perindo mempunyai berbagai program untuk anak muda. Antara lain, kompetisi futsal, sepak bola, dan voli.
Bahkan, saat ini ada yang menjadi atlet profesional. Hal itu tidak lepas dari keseriusan Perindo menggelar kompetisi berjenjang dari daerah hingga nasional.
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengajak generasi muda menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019.
- Peringati HUT ke-25 BMI, Bung Vino Berkomitmen Rekrut Generasi Muda untuk Besarkan PDIP
- Pengurus Baru DPP Bapera Undang 20 Ribu Anak Yatim untuk Berbagi Kebahagiaan
- Bea Cukai Ingatkan Pentingnya Wawas Diri Terhadap Penipuan Mengatasnamakan Instansi
- Ibas Ajak Generasi Muda Jadi Pilar Kedaulatan dan Kemandirian Bangsa
- BPPSDMP Kementan Buka Pendaftaran Young Ambassador Agriculture 2025
- Waka MPR: Seni Ukir Jepara Bangkit di Tangan Generasi Muda