Hary Tanoe Dianggap Lebih Pas Dampingi Mahfud
Kamis, 04 Juli 2013 – 01:10 WIB

Hary Tanoesoedibjo saat deklarasi pasangan calon presiden dari Partai Hanura di Jakarta, Selasa (2/7). Foto: JPPhoto
JAKARTA - Pengusaha Hary Tanoesoedibjo (HT) yang telah dideklarasikan sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari Partai Hanura mendampingi Wiranto, ternyata juga menjadi incaran partai lain. Nama HT yang kini Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Hanura itu ternyata juga masuk dalam radar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Bambang mengatakan, andai nantinya PKB berkoalisi dengan Hanura maka bisa saja Mahfud diduetkan dengan HT. Bambang menilai figur Mahfud dan HT juga punya nilai lebih.
Menurut Wakil Bendahara Umum PKB, Bambang Susanto, kini partainya mulai mengelus-elus nama mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD sebagai capres. Sementara nama HT, kata Bambang, bisa menjadi alternatif di bursa cawapres di partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu.
Namun, kata Bambang, tantangan berat bagi partai dalam mengusung pasangan capres adalah memenuhi syarat presidential threshold. Di sinilah pintu koalisi antar-partai untuk mengusung pasangan capres menjadi terbuka, termasuk PKB dengan Hanura. "Andai Hanura tidak memenuhi syarat mengusung sendiri, bisa saja berkoalisi dengan PKB untuk mengusung pasangan capres-cawapres di 2014," kata Bambang di Jakarta, Rabu (3/7).
Baca Juga:
JAKARTA - Pengusaha Hary Tanoesoedibjo (HT) yang telah dideklarasikan sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari Partai Hanura mendampingi Wiranto,
BERITA TERKAIT
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita