Hary Tanoe Dorong Pembangunan Pariwisata NTB
jpnn.com, MATARAM - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mendorong semua pihak untuk membangkitan pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) pascagempa.
“Saya pernah ke Mandalika, indah sekali. NTB sangat cocok untuk pariwisata. Harus kita kembangkan, kita bangun ekosistemnya," kata Hary Tanoe seusai Pembekalan Caleg dan Konsolidasi Partai Perindo untuk Pemenangan Pemilu 2019 di Mataram, NTB, Senin (11/2).
Pria yang telah memberikan kuliah umum di 200 lebih perguruan tinggi itu menambahkan, pembenahan infrastruktur harus dilakukan secara cepat sebagai langkah awal membangkitkan pariwisata NTB.
“Penanganan pascagempa harus baik supaya memberikan persepsi yang positif bagi turis bahwa di sini cepat tanggap dan aman,” tutur Hary.
Menurut pria asal Surabaya itu, NTB tidak hanya membutuhkan pembangunan infrastruktur jalan dan bandara, tetapi juga berbagai sarana dan prasarana penunjang.
Mulai penginapan, spot kuliner, hingga promosi. Hary mengatakan, tiga hal itu tidak kalah penting untuk membangkitkan pariwisata NTB.
“Itu satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Bukan hanya masalah infrastruktur, dengan segala ekosistemnya, termasuk harus ada promosinya,” tegas Hary.
Saat ini, lanjut Hary, wisatawan asing yang datang ke Indonesia terkonsentrasi di tiga titik.
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mendorong semua pihak untuk membangkitan pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) pascagempa.
- TGB Zainul Majdi Resmi Keluar dari Partai Perindo
- Herbud Mundur dari Jabatan Juru Bicara dan Anggota Partai Perindo
- Perindo Dukung Mathius-Aryoko Karena Ingin Sejahterakan Rakyat Papua
- Simak, Pandangan Para Tokoh Partai Perindo Kini Dipimpin Angela Tanoesoedibjo
- Sebut Kepemimpinan Hary Tanoe Tidak Sah, Eks Ketua Perindo Maluku Menggugat ke PTUN
- Angela Sebut Perindo Ingin Meningkatkan Peran Pemuda di Politik