Hasan Fawzi jadi Dekom OJK, CEO Indodax: Beri Harapan Baru di Industri Kripto
jpnn.com, JAKARTA - INDODAX menyambut baik atas dilantiknya Hasan Fawzi, sebagai Dewan Komisioner OJK Kepala Pengawasan Inovasi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, Dan Aset Kripto periode 2023-2028.
“Terpilihnya Bapak Hasan sebagai Dewan Komisioner OJK memberikan harapan baru di industri kripto. Kami yakin hadirnya Bapak Hasan akan membawa dampak positif pada ekosistem keuangan digital Indonesia dan mendukung pertumbuhan yang berkelanjutan,” ujar CEO INDODAX, Oscar Darmawan.
Nantinya, Hasan akan mengawasi pelaksanaan bursa kripto berjangka yang juga baru saja diresmikan pada Juli lalu.
INDODAX sangat mendukung pembentukan bursa CFX dengan Subani sebagai Direktur Utama.
“Kami yakin hadirnya bursa CFX dan Bapak Hasan Fawzi dapat memberikan rasa yang aman bagi masyarakat dan meningkatkan perlindungan terhadap trader aset kripto. Karena, bursa ini berfungsi sebagai pengawas, sehingga masyarakat dapat bertransaksi dengan aman dan nyaman. Selain itu juga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap aset kripto,” ucap Oscar.
Oscar juga sangat menyukai usulan Hasan Fawzi untuk menjadikan kripto inklusif untuk seluruh lapisan masyarakat melalui kerangka strategi yang diberi nama INOVASI, karena berfokus pada perlindungan investor, pengaturan yang seimbang, pengembangan literasi, dan optimalisasi inovasi teknologi keuangan.
“Kami mendukung dan menyambut baik kerangka strategi ‘INOVASI’ yang dibuat oleh Bapak Hasan Fawzi. Kami percaya bahwa program tersebut akan membantu untuk mengembangkan industri aset kripto di Indonesia secara lebih terstruktur dan aman,” ungkap Oscar.
Pria berkacamata ini menambahkan, kerangka strategi ‘INOVASI’ yang diusung oleh Hasan Fawzi mencakup sejumlah langkah yang sangat relevan dengan perkembangan industri kripto.
INDODAX siap untuk turut berperan aktif dan berkolaborasi bersama di strategi INOVASI untuk mendorong pertumbuhan yang sehat dan berkelanjutan.
- Bitget Capai Volume Perdagangan & Trader Aktif Harian Tertinggi di Tengah Kenaikan Pasar
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Prudential Indonesia Berdayakan Lebih dari 20 Juta Perempuan Cerdas Kelola Keuangan
- Kasus Pemilik Saham BPR Fianka Cairkan Deposito Nasabah, OJK Riau Bergerak
- ISACA Indonesia Dorong Penguatan Keamanan Digital dan Tata Kelola Teknologi
- Pintu Pro Futures Hadirkan Perdagangan Derivatif Crypto