Hasil Akhir Arema FC vs PS Tira Persikabo di Laga Pembuka Piala Menpora 2021
Ketinggalan satu gol, membuat tim Singo Edan berusaha bangkit dan terus memberikan tekanan.
Namun, PS Tira Persikabo yang sudah penuh percaya diri bolak-balik membombardir gawang Arema FC yang dijaga Teguh Amiruddin.
Beruntung, kiper Timnas Indonesia di ajang Asian Games 2014 tersebut tampil apik dan berulang kali menggagalkan peluang Tira Persikabo. Skor 0-1 bertahan sampai babak pertama usai.
Arema FC yang melakukan beberapa pergantian, mencoba mengawali babak kedua dengan lebih agresif.
Namun, berbagai peluang yang dihasilkan belum membuahkan hasil di 20 menit pertama babak kedua.
Seperti yang terjadi pada menit ke-69, Arema mendapatkan peluang melalui tendangan bebas, tetapi tendangan Dedik Setiawan yang langsung mengarah ke gawang dapat dihalau oleh bek Tira Persikabo.
Bola yang jatuh ke kaki Hanif coba disambar dengan sepakan jarak jauh, sayang bola terlalu mudah ditangkap kiper Syahrul Trisna Fadilah.
Kerja keras penggawa Singo Edan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-81.
Hasil imbang menutup laga pembuka Piala Menpora 2021 antara Arema FC vs PS Tira Persikabo di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/3).
- Hadiah Piala Presiden 2022 Turun Drastis, Setara Level Menpora
- Skor Akhir Arema FC vs Tira Persikabo 3-1
- Arema FC vs Tira Persikabo: Sama-Sama Pincang, Siapa Bakal Menang?
- Catat, Ini Jadwal Tunda Liga 1: Arema FC vs Tira Persikabo, Persebaya vs Bali United
- Turnamen Golf Piala Menpora 2021 Siap Digelar, Hadiahnya Menggiurkan
- Lupakan Piala Menpora, Frets Butuan Alihkan Fokus Tatap Liga 1 2021