Hasil Drawing Piala AFF 2022: Indonesia tak Segrup dengan Vietnam

jpnn.com, JAKARTA - Drawing Piala AFF 2022 sudah selesai digelar di Thailand, Selasa (30/8/2022) sore. Hasilnya, Indonesia tergabung di Grup A bersama tim kuat, Thailand.
Pertemuan Indonesia dengan Thailand menjadi ulangan final Piala AFF 2020 lalu. Saat itu, tim polesan Shin Tae Yong kalah telak 2-6 pada laga yang berlangsung dalam dua leg
Selain Thailand, Indonesia akan bersaing dengan Filipina, Kamboja, dan pemenang antara Timor Leste vs Brunei Darussalam yang harus melalui babak playoff terlebih dahulu.
Melihat lawan yang dihadapi, Timnas Indonesia diprediksi bakal mudah melaju ke babak berikutnya.
Pasalnya, Filipina, Kamboja, dan Timor Leste atau Brunei bukan lawan yang sulit bagi Skuad Garuda. Apalagi, Shin Tae Yong sudah beberapa tahun melatih Indonesia. Jadi, dia sudah memahami kekuatan lawan.
Selain itu, coach Shin juga sudah mematangkan skuad yang sebelumnya menembus final Piala AFF 2020.
Dengan kekuatan yang ada dan pengalaman Shin Tae Yong, prestasi menjadi juara harusnya bukan hal yang mustahil.
Timnas senior setidaknya bisa meniru Timnas U-16 yang berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022 lalu.
Drawing Piala AFF 2022 sudah selesai digelar pada Selasa (30/8) sore. Indonesia terhindar dari Vietnam.
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara