Hasil Liga 1 2018: Banyak Peluang, PSIS - Bali United Imbang
Hanya saja, bola liar gagal dimaksimalkan pemain Bali United untuk menjebol gawang Mahesa Jenar, julukan PSIS.
Peluang emas diciptakan Spaso pada menit ke-60. Namun, bola sundulannya hanya mengenai mistar gawang.
PSIS merespons cepat dengan peluang pemain pengganti Bayu Nugroho pada menit ke-64.
Akan tetapi, bola berhasil ditepis penjaga gawang Wawan Hendrawan.
Spaso lagi-lagi mendapat peluang pada menit ke-68. Sayang, bola sundulannya mengarah tepat ke tangkapan Jandia.
Tembakan menyilang dilakukan Spaso dari sisi kanan pertahanan PSIS pada menit ke-75. Akan tetapi, bola gagal berbelok ke gawang.
Serangan PSIS lebih hidup sejak Akhlidin Israilov masuk pada menit ke-78.
Israilov menjadi motor serangan sekaligus penyuplai bola bagi lini depan PSIS. PSIS banyak memaksimalkan peluang lewat serangan balik.
Tidak ada pemenang dalam laga PSIS Semarang kontra Bali United pada pekan kedua Liga 1 2018.
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persib Resmi Mengajukan Perubahan Jadwal Pertandingan Kontra Bali United
- Sepak Bola Bukan PlayStation, Bojan Hodak Minta Pertandingan Persib vs Bali United Ditunda
- Bali United Keok, PSBS Biak Tembus Papan Atas Klasemen Liga 1
- Jadwal Sisa Pekan ke-10 dan Klasemen Liga 1