Hasil Malaysia Open 2023: Tunggal Putri Indonesia Bikin Kejutan, Ganda Putra Menjanjikan

Hasil Malaysia Open 2023: Tunggal Putri Indonesia Bikin Kejutan, Ganda Putra Menjanjikan
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di Malaysia Open 2023. Foto: Humas PP PBSI

Menyusul Fajar/Rian, ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang meraih kemenangan atas He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) 19-21, 21-8, 21-13.

Selain itu, terdapat Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan mengikuti langkah dua seniornya.

Juara Badminton Asia Championships 2022 itu meraih kemenangan atas Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea) dua gim langsung 21-12, 21-17.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga melangkah ke babak kedua.

Apri/Fadia mengalahkan Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun (Taiwan) 21-16, 21-15, sedangkan Ana/Tiwi mengatasi perlawanan Margot Lambert/Anne Tran (Prancis) 21-16, 21-15.

Sayang, dari sektor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus tersingkir.

Peraih medali perunggu SEA Games 2021 itu takluk dari pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue dengan skor identik 18-21, 18-21.

Tercatat dari ganda campuran Indonesia yang berhasil lolos ke 16 besar ialah pasangan non-pelatnas, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Sembilan dari 10 pebulu tangkis Indonesia yang berlaga di Malaysia Open 2023 lolos ke babak 16 besar

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News