Hasil MotoGP San Marino: Menegangkan! Pecco & Bastianini Finis Hampir Berbarengan

jpnn.com - MISANO - Francesco Bagnaia finis pertama pada balapan MotoGP San Marino di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Misano, Italia, Minggu (4/9) malam WIB.
Pecco -panggilan Bagnaia, mencetak kemenangan keempat beruntun di MotoGP 2022 setelah di Austria, Inggris, dan Belanda.
Kemenangan di San Marino membuat Pecco telah memenangi enam seri musim ini. Selain empat beruntun tadi, balapan di Spanyol dan Italia juga dimenangi oleh pembalap utama Ducati itu.
Pecco yang harus start di urutan kelima setelah kena hukuman penalti turun tiga posisi, langsung menggila di awal.
Pembalap Italia itu menempatkan tunggangannya di urutan kedua sebelum tikungan pertama, tepat di belakang rekan satu timnya Jack Miller.
Pecco mendapat perlawanan ketat dari Enea Bastianini dan Maverick Vinales.
Jack Miller tumbang di awal balapan. Pecco memimpin diikuti Vinales dan Bastianini.
Vinales mencoba menekan Pecco. Hampir berhasil, tetapi Vinales belum bisa menyalip Pecco.
Enea Bastianini berkali-kali hampir menyalip Pecco Bagnaia di lap terakhir MotoGP San Marino.
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Spesifikasi Motor Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Rupanya Berbeda
- MotoGP 2025: Awal Manis Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand