Hasil Pertandingan Indonesia U-23 Vs Tajikistan 2-1, Hanis dan Bagus Bikin Gol
jpnn.com, JAKARTA - Laga uji coba Timnas Indonesia U-23 Vs Tajikistan berakhir 2-1 di Republican Central Stadium, Dushanbe, Selasa (19/10) malam.
Indonesia sempat kebobolan lebih dahulu, kemudian mampu menyamakan via Hanis Saghara pada menit ke-35.
Bagus Kahfi kemudian membuat Indonesia menang 2-1 lewat golnya pada menit ke-63.
Indonesia tampil dengan skuad terbaik dan dua Eropa sejak menit awal.
Ernando Ary Sutaryadi berdiri di bawah mistar, kemudian di lini belakang ada Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, dan Pratama Arhan.
Di tengah, M Kanu, Witan Sulaeman, dan Gunansar Mandowen bekerja sama menyokong lini depan, yang ditempat Bagus Kahfi, Ramai Rumakiek serta Hanis Saghara.
Kendali permainan di awal babak sejatinya langsung dikusai oleh Indonesia. Terbukti, baru tiga menit sudah dua peluang.
Salah satunya via sepakan bebas Alfeandra Dewangga. Sayang, sepakannya masih bisa ditepis kiper Tajikistan.
Hasil akhir kemenangan diraih Timnas Indonesia U-23 dalam uji coba lawan Tajikistan. Kerangka tim Garuda Muda sudah terlihat
- Shin Tae Yong Panggil 6 Pemain Abroad ke Timnas Indonesia, Tak Ada Bagus Kahfi
- Bagus Kahfi Gabung Klub Yunani, ini Targetnya
- Gol Penalti Yuran Bawa PSM Taklukkan Arema FC 1-0 di Parepare
- Persita Beri Persikabo 1973 Kekalahan Pertama di Liga 1 2022/2023
- Hasil Lengkap FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Ikuti Jejak Taiwan, Australia dan Korea Menang di Istora
- Borneo FC Lolos Seusai Kalahkan PSM, Jumpa PSS di Semifinal