Hasil Spesimen Rambut Positif Narkoba, Jennifer Jill Akan Kembali Diperiksa
jpnn.com, JAKARTA - Sosialita Jennifer Jill mengaku sudah lama tidak menggunakan narkoba. Hal ini diungkapkan oleh Kanit I Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat AKP Arif Oktora.
Namun hasil pemeriksaan spesimen rambut Jennifer Jill menunjukkan, istri Ajun Perwira itu positif metamphetamine. Oleh karena itu, pihaknya akan memintai keterangan lebih lanjut kepada Jennifer Jill.
"Kemungkinan kami akan mengambil keterangan lanjutan karena terkait ini sekarang hasil rambut ini positif, sedangkan hasil keterangan sebelumnya adalah yang bersangkutan sudah lama tidak menggunakan (narkoba)," ujar Arif di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (24/2).
"Artinya ada perbedaan hasil dengan keterangan sebelumnya," tambahnya.
Ia menjelaskan, melalui pemeriksaan spesimen rambut ini, penggunaan narkotika dapat terdeteksi apabila orang yang diperiksa menggunakan narkoba dalam kurun waktu tiga bulan terakhir.
Oleh karena itu, ada kemungkinan Jennifer Jill belum lama ini mengonsumsi narkoba. Sehingga spesimen rambutnya menunjukkan positif metamphetamine.
"Jadi perlu saya sampaikan durasi waktu daripada hasil spesimen rambut ini adalah satu hingga tiga bulan pemakaian. Artinya dalam durasi waktu tersebut yang bersangkutan memungkinkan telah menggunakan narkotika jenis sabu," ucap Arif.
Dari hasil penggeledahan sebelumnya, penyidik Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat memamg menemukan barang bukti berupa sabu-sabu seberat 0,39 gram dan alat hisap narkoba dari kediaman Jennifer Jill.
Jennifer Jill akan kembali diperiksa usai hasil spesimen rambutnya positif mengandung metamphetamine.
- Satgas Pamtas Yonzipur Gagalkan Penyelundupan 4 Kg Sabu-Sabu di Perbatasan RI-Malaysia
- 2 Kurir 10 Kg Sabu-Sabu & 18 Ribu Butir Ekstasi Divonis Hukuman Mati
- Gerebek Kampung Boncos, Polisi Tangkap 31 Pengguna Sabu-Sabu
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Arjuna Faddli Dituntut Vonis Mati
- Arjuna Sinaga Dituntut Hukuman Mati, Kasusnya Berat