Hasil Survei, AHY Potensial Cawapres Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei Roda Tiga Konsultan (RTK) memperlihatkan elektabilitas Presiden Joko Widodo berada di urutan teratas, kemudian disusul Prabowo Subianto di urutan kedua dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di urutan ketiga.
"Elektabilitas Presiden Jokowi itu 48,2 persen. Prabowo Subianto 22 persen dan AHY 4,1 persen," ujar Direktur Riset RTK Rikola Fedri, saat merilis hasil survei di Bilangan Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (24/5).
Menurut Rikola, di urutan selanjutnya terdapat nama Gatot Nurmantyo (2,7 persen), Hary Tanoesoedibjo (1,4 persen), Muhammad Zainul Majdi (1,2 persen) dan Anies Baswedan (0,8 persen).
"Untuk posisi cawapres, elektabilitas AHY di urutan teratas (18 persen), Gatot Nurmantyo (14 persen) dan Anies Baswedan (8,3 persen)," ucapnya.
Nama lain, Muhammad Zainul Majdi (3,5 persen), Sri Mulyani (2,6 persen), Muhaimin Iskandar (2,4 persen), Wiranto (2,1 persen) dan Yusril Ihza Mahendra (1,4 persen).
Survei RTK dilaksanakan 21 April hingga 2 Mei lalu, dengan jumlah responden 1.610 orang. Survei menggunakan metode stratified systematic random sampling. Margin of error lebih kurang 2,5 persen. (gir/jpnn)
Hasil survei Roda Tiga Konsultan (RTK) memperlihatkan elektabilitas Joko Widodo berada di urutan teratas, sementara cawapres teratas diisi AHY.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Arief Poyuono: Harus Ada Alasan Kuat untuk Menggulingkan Gibran
- Prabowo Subianto dan Relasinya dengan Umat Islam
- 6 Bulan Prabowo-Gibran: 74 Persen Puas, tetapi Ekonomi Penuh Tantangan
- Jonan Vatikan
- Dukung Prabowo, Gelora Bekali Sukarelawan untuk Bantu Warga Palestina
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...