Hasil Survei ICRC: PKN Berpeluang Lulus ke Parlemen
jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Survei Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) mengeluarkan rilis hasil survei nasional yang dilakukannya pada tanggal 26 Januari-1 Februari 2024.
Survei tersebut dilakukan melalui wawancara via telepon oleh pewawancara terlatih dengan sampel sebanyak 1.230 responden.
Hasilnya menunjukkan ada sekitar 10 partai politik (parpol) yang berpeluang untuk masuk ke DPR RI pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024 ini.
Rangking pertama masih ditempati PDIP (21,1 persen), Gerindra (18,1 persen), Golkar (9,8 persen), Nasdem (8,6 persen), PKB (8 persen), PKS (7,1 persen), Partai Demokrat (5 persen), PAN (4,8 persen), Perindo (4,3 persen) dan PPP (4,1 persen).
“PDIP berpeluang mencetak hattrick pada Pemilu 2024 ini secara keseluruhan jika Pemilu digelar hari ini ada 10 parpol yang lulus ke Senayan atau mencapai ambang batas (parliamentary threshold) sebesar empat persen,” ujar Direktur Eksekutif ICRC Hadi Suprapro Rusli pada Jumat (9/2/2024).
Dia menjelaskan meski PPP dan Perindo mendapat angka 4 persen persen, tetapi masih ada potensi untuk tidak masuk DPR, jika mesin partainya tidak bergerak secara maksimal pada hari H pemilihan. Sebab angka 4 persen tersebut masih dalam margin of error.
“Posisi PPP dan Perindo ini rawan terdegradasi karena masih dalam margin of error. Kedua, partai itu bisa terdepak oleh partai baru jika tidak memaksimalkan sisa waktu yang ada sebelum pencoblosan ini,” ungkap Hadi.
Lebih lanjut, Hadi memaparkan dua partai baru itu, adalah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan juga Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) yang membuntuti di bawah dengan elektabilitas PSI sebesar 3,1 persen dan PKN 2,3 persen.
Lembaga Survei Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) mengeluarkan rilis hasil survei nasional yang dilakukannya pada tanggal 26 Januari-1 Februari 2024.
- Pilkada Muba: Elektabilitas Toha-Rohman Melesat, Lucianty-Syafaruddin Tiarap
- Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
- LSI: Juventus Prima-Simon Subandi Unggul di Pilkada Sikka
- Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
- Mardiono Ajak Kader PPP Kerja Maksimal Menangkan Pilkada di NTB
- Survei LKPI: Peluang Lucianty-Syaparuddin Menang di Pilkada Muba 2024 Sangat Besar