Hasil Survei INES, Prabowo Teratas
Minggu, 07 April 2013 – 15:14 WIB

Hasil Survei INES, Prabowo Teratas
JAKARTA - Hasil survei lembaga Indonesia Network Election Survei (INES), menyebutkan, elektabilitas Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto, sebagai calon presiden 2014 terus merangkak naik.
Direktur Eksekutif INES, Sudrajat Sacawidsastra, mengungkapkan, elektabilitas Prabowo semakin meningkat dari 19,8 persen pada survei Oktober 2012, menjadi 39,8 persen pada Maret 2013.
"Ini mengindikasikan Prabowo punya kans yang kuat secara elektoral untuk menjadi presiden pada pemilu 2014," kata Sudrajat, Minggu (7/4), di Jakarta. Menurut Sudrajat, tingginya elektabilitas Prabowo itu didukung oleh tren elektabilitas Partai Gerindra yang dinilai responden bersih dari kasus korupsi.
Pada posisi kedua, bertengger Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan raihan 17,2 persen; Ketua Umum Partai Amanat Nasional Hatta Rajasa 14,4 persen.
JAKARTA - Hasil survei lembaga Indonesia Network Election Survei (INES), menyebutkan, elektabilitas Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia
BERITA TERKAIT
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- 3 Hakim Kasus Suap Pembebasan Ronald Tannur Dituntut Penjara Sebegini
- Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah, Polisi Lakukan Pendalaman
- Petugas CAT Tes PPPK Tahap 2 Jangan Coba 'Main Mata' dengan Honorer
- PT SMI - eMudhra Berkolaborasi Hadirkan Identitas Digital dan Keamanan Siber Terlengkap di Indonesia
- Desa Mukti Sari Memanfaatkan Limbah Ternak untuk Kemandirian Energi