Hasil Survei: Laki-Laki Lebih Merasa Jenuh Dibanding Perempuan
"Selain itu, masa pandemi COVID-19 juga membuat warga responden signifikan menjaga imunitas tubuh yang mencapai 92,50 persen," kata dia.
Selama PPKM, responden juga lebih banyak menghabiskan waktu untuk berdoa dan silaturahmi secara daring dengan kerabat ataupun teman.
Meski demikian, rasa jenuh tidak dapat dihindari dan responden laki-laki cenderung lebih jenuh daripada perempuan.
"Meski demikian, responden perempuan memiliki rasa takut atau tingkat kekhawatiran lebih besar dibanding responden laki-laki," katanya.
Selama PPKM, kesulitan terbesar yang dialami oleh responden adalah mendapatkan alat-alat kesehatan.
Meski demikian, ketercukupan akan kebutuhan sembako masih menjadi harapan tertinggi jika PPKM diperpanjang.
Pihaknya menambahkan hasil survei tersebut menjadi statistik tambahan untuk memberikan informasi kepada pemangku kepentingan, guna menyusun perencanaan serta langkah-langkah cepat dan strategis dalam penanganan pandemi COVID-19. (antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Hasil survei menunjukkan pria lebih merasa jenuh dibanding perempuan di masa PPKM Darurat.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Survei FIXPOLL: Elektabilitas Toha-Rohman Unggul, Lucianty-Syafaruddin Anjlok
- Puspoll Indonesia: Sumiatun-Ibnu Salim Unggul di Pilkada Lombok Barat
- Kemensos dan Instansi Terkait Siap Rumuskan Protokol Penggunaan Data Tunggal Kemiskinan
- Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru
- Hasil Survei Terbaru LSI soal Elektabilitas Paslon Pilkada Kota Bandung 2024, Tidak Mengejutkan
- Pilkada Lombok Timur: Elektabilitas Haerul Warisin-M Edwin Sudah Tak Terkejar