Hasil Survei LKPI: Lepianus Zine Kogoya Unggul di Pilkada Mamberamo Tengah 2024
Sebanyak 83,6 persen ingin perbaikan dan peningkatan sarana dan prasarana pendidikan, dan sebanyak 79,8 persen ingin peningkatan fasilitas listrik dan penerangan di jalan-jalan yang lebih merata, dan sebanyak 77,7 persen ingin kestabilan harga ketersediaan pangan.
"Pada temuan survei keempat, kriteria calon bupati yang terpenting bagi responden mampu menciptakan pemerintahan daerah yang bersih dan meningkatkan perekonomian (60,9 persen) jauh meninggalkan kriteria lainnya, seperti merakyat (21,3 persen), berwibawa (10,4 persen), ataupun pintar (7,4 persen) sebagai faktor terpenting bagi pemilih," papar Togu.
Togu mengungkapkan hasil survei ini menggambarkan bahwa masyarakat Mamberamo Tengah menginginkan Pilkada 2024 nantinya menghasilkan pemerintahan yang bersih dari korupsi dan kemajuan ekonomi masyarakat.
Karena itu, dia menilai kecil kemungkinan Yonas Kenelak menang dalam Pilkada, karena rendahnya kepuasan masyarakat terhadap kinerja kepemimpinannya bersama Bupati Ricky Ham Pagawak yang diwarnai dengan pemerintahan yang korup.
"Sementara munculnya nama Lepianus Zine Kogoya oleh masyarakat Mamberamo Tengah dianggap sebagai sosok pembawa perubahan bagi Kabupaten Mamberamo Tengah," ujarnya. (mar1/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
LKPI merilis hasil Survei Pilkada Mamberamo Tengah 2024 yang menunjukkan Lepianus Zine Kogoya unggul dari kandidat calon bupati lainnya
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Calon Gubernur Sumsel Herman Deru Nyoblos di TPS 27
- Pitoeng & Sukarelawan Bikin Satgas demi RIDO, Tampung Laporan Kecurangan Pilgub Jakarta
- Sultan Berharap Pilkada Menghasilkan Kepala Daerah yang Mampu Menerjemahkan Program Pemerintah Pusat
- Distribusi Logistik Pilkada 2024 Tuntas Jelang Pemungutan Suara
- 8.965 Personel Gabungan Satpol PP Siap Amankan 4.848 TPS di Tangerang
- Logistik Pilkada Bangka Barat Didistribusikan ke 341 TPS, Tak ada Wilayah Terpencil